Dilarang Masuk Surga!

Bismillah semoga bermanfaat yaa..

Kali ini gw mau bahas tentang 10 golongan yang dilarang masuk surga, sesuai dengan sabda Rasulullah SAW, "ada sepuluh golongan dari umatku yang tidak akan masuk surga, kecuali bagi yang bertaubat."

Pertama, Al-Qalla’ adalah orang yang suka mondar-mandir kepada penguasa untuk memberikan laporan batil dan palsu. 

Kedua, Al-Jayyuf ialah orang yang suka menggali kuburan untuk mencuri kain kafan dan sebagainya. 

Ketiga, Al-Qattat artinya orang yang suka mengadu domba dan senang dengan permusuhan.

Keempat, Ad-Daibub maksudnya germo atau orang yang menjadi pengelola dan perantara antara para pelacur dengan pelanggan atau pemakainya. 

Kelima, Ad-Dayyus adalah laki-laki yang tidak punya rasa cemburu terhadap istrinya, anak perempuannya, dan saudara perempuannya. (Seperti yang pernah gw tulis di postingan gw sebelumnya, agar para wanita menghindari laki laki dayyus ini.)

Keenam, Shahibul Arthabah ialah penabuh gendang besar yang sengaja untuk meramaikan kegiatan yang beraroma dosa. 

Ketujuh, Shahibul Qubah maksudnya penabuh gendang kecil yang sengaja untuk memeriahkan kegiatan yang berbau maksiat.

Kedelapan, Al-’Utul adalah orang yang tidak mau memaafkan kesalahan orang lain yang meminta maaf atas dosa yang dilakukannya, dan tidak mau menerima alasan orang lain. 

Kesembilan, Az-Zanim ialah orang yang dilahirkan dari hasil perzinaan yang suka duduk-duduk di tepi jalan guna menggunjing orang lain. 

Kesepuluh, Al-’Aq li Walidaih yakni anak atau orang yang durhaka kepada kedua orang tuanya.

Rasulullah SAW menambahkan, ada dua golongan penghuni neraka yang aku belum pernah melihatnya: laki-laki yang tangan mereka menggenggam cambuk yang mirip ekor sapi untuk memukuli orang lain dan wanita-wanita yang berpakaian, namun telanjang dan berlenggak lenggok. Kepalanya bergoyang-goyang bak punuk onta. Mereka tidak masuk surga dan tidak pula mencium baunya. Padahal sesungguhnya bau surga bisa tercium dari jarak sekian dan sekian. (HR. Muslim).

Maksud hadis tersebut jelas, para wanita yang senang mengumbar auratnya atau berpakaian seksi dengan niat memamerkan bagian tertentu dari tubuhnya (kecuali untuk suaminya sendiri), maka tidak bisa mencium bau surga, apalagi sampai memasukinya. Semoga Allah SWT menjadikan kita semua salah satu dari penghuni surga-Nya, amin. Wallahu a’lam bis showab.


credit : komunitasamam


Powered by Blogger.